Toyota resmi meluncurkan sedan listrik bZ7 terbaru dengan desain futuristik dan teknologi Huawei. Simak spesifikasi lengkap dan prediksi harganya
Toyota kembali memperkuat komitmennya dalam pengembangan kendaraan listrik dengan resmi meluncurkan mobil listrik terbaru mereka, Toyota bZ7.
Mobil listrik ini merupakan hasil kolaborasi antara Toyota dan produsen otomotif asal China, Guangzhou Automobile Group Co., Ltd. (GAC).
Pengembangan Toyota bZ7 dilakukan secara lokal di China melalui kerja sama erat antara GAC, Guangzhou Toyota Motor Co., Ltd. (GTMC), serta Intelligent Electro Mobility R&D Center oleh TOYOTA (China) Co., Ltd.
Peluncuran Toyota bZ7 menjadi langkah strategis Toyota dalam mengisi segmen sedan listrik yang selama ini terus mengalami pertumbuhan pesat di pasar otomotif global, khususnya di China.
Dengan dimensi panjang lebih dari 5 meter, Toyota bZ7 dirancang sebagai sedan flagship bertenaga listrik murni (Battery Electric Vehicle/BEV) yang menggabungkan kualitas tinggi dan teknologi mutakhir.
Toyota bZ7 hadir sebagai mobil listrik yang menyasar segmen sedan premium di pasar China. Mobil ini merupakan kendaraan BEV yang mengusung desain modern dengan panjang lebih dari 5 meter.
Toyota menegaskan bahwa bZ7 menggabungkan keunggulan manufaktur khas Toyota, seperti keamanan, keandalan, serta kualitas tinggi, dengan teknologi canggih yang dikembangkan di China.
Dalam pengembangan Toyota bZ7, mobil ini akan dibekali dengan fitur-fitur cerdas yang setara dengan model unggulan jajaran BEV di China, termasuk teknologi sistem kokpit HarmonyOS dari Huawei.
Sistem ini dikembangkan khusus untuk pasar China oleh insinyur regional, memastikan pengalaman berkendara yang intuitif dan terintegrasi dengan berbagai fungsi pintar.
Toyota bZ7 tampil dengan bagian depan, mobil ini mengusung lampu utama berbentuk huruf “C” yang ramping, dengan fascia depan yang tertutup rapat sebagai ciri khas mobil listrik murni.
Keberadaan lidar di atap mobil menandakan kemungkinan kemampuan bantuan mengemudi tingkat lanjut (Advanced Driver Assistance Systems/ADAS), yang semakin menunjang keselamatan.
Sisi samping mobil menunjukkan atap menurun yang menyatu mulus dengan sayap belakang, menampilkan kesan aerodinamis dan sporty.
Gagang pintu semi-tersembunyi serta velg multi-spoke berukuran 21 inci menambah kesan mewah dan dinamis pada tampilan keseluruhan Toyota bZ7.
Masuk ke bagian interior, Toyota bZ7 tidak kalah mengesankan. Mobil ini dilengkapi ambient lighting yang tersebar di beberapa titik kabin, menciptakan suasana mewah dan nyaman.
Head unit mengambang dan panel instrumen tertanam memperlihatkan desain modern dan minimalis, sementara setir tiga palang dirancang ergonomis untuk memudahkan pengemudi dalam mengontrol kendaraan.
Di konsol tengah, terdapat panel pengisian daya nirkabel yang semakin memudahkan penggunaan perangkat elektronik selama berkendara.
Teknologi dan Fitur Canggih Toyota bZ7
Salah satu daya tarik utama Toyota bZ7 adalah penggunaan sistem kokpit HarmonyOS dari Huawei. Sistem ini menawarkan antarmuka yang cerdas, responsif, serta terintegrasi dengan berbagai layanan digital.
Hal ini memungkinkan pengemudi untuk mengakses navigasi, hiburan, komunikasi, dan fitur kendaraan lainnya secara mudah dan efisien.
Kemungkinan besar, sistem bantuan mengemudi tingkat lanjut (ADAS) yang dipasang pada Toyota bZ7 juga memanfaatkan teknologi Huawei ADS.
Dengan demikian, fitur keselamatan aktif seperti pengereman otomatis, bantuan menjaga jalur, hingga kemampuan mengemudi semi-otonom bisa tersedia pada sedan listrik ini.
Selain itu, Toyota berencana untuk terus mengembangkan dan menyempurnakan teknologi pada bZ7 sebelum melakukan komersialisasi secara penuh.
Peluncuran resmi ke pasar ditargetkan pada akhir tahun 2025, sehingga konsumen dapat menantikan mobil listrik dengan teknologi terkini yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan berkendara.
Hingga saat ini, Toyota belum secara resmi mengumumkan spesifikasi mesin lengkap dari Toyota bZ7.
Namun, mengingat statusnya sebagai mobil listrik murni (BEV), bZ7 tentu dilengkapi dengan motor listrik yang efisien dan baterai berkapasitas besar untuk mendukung jarak tempuh yang kompetitif.
Berbekal kolaborasi dengan GAC dan teknologi terbaru dari Toyota serta Huawei, bZ7 diprediksi memiliki performa optimal dengan akselerasi yang responsif dan pengendalian yang stabil.
Selain itu, teknologi pengisian daya dan manajemen baterai juga akan disematkan untuk mendukung efisiensi energi serta memperpanjang umur pakai baterai.
Sampai saat ini, Toyota belum merilis secara resmi harga Toyota bZ7 untuk pasar China maupun pasar internasional.
Namun, sebagai sedan flagship listrik dari Toyota di pasar China, harga bZ7 diperkirakan akan bersaing di segmen premium, menyesuaikan dengan fitur dan teknologi canggih yang ditawarkan.
Toyota bZ7 diharapkan menjadi pilihan utama konsumen yang menginginkan mobil listrik dengan kualitas manufaktur tinggi dan teknologi mutakhir.
Pasar China yang saat ini menjadi pasar terbesar untuk kendaraan listrik tentu menjadi fokus utama peluncuran mobil ini.
Peluncuran Toyota bZ7 menandai langkah penting Toyota dalam memperluas portofolio kendaraan listriknya di pasar global, khususnya di China.
Dengan desain modern, fitur canggih seperti sistem kokpit HarmonyOS dari Huawei, dan teknologi bantuan mengemudi tingkat lanjut, Toyota bZ7 siap bersaing di segmen sedan listrik premium.
Meskipun spesifikasi mesin dan harga resmi belum diumumkan, Toyota bZ7 menjanjikan pengalaman berkendara yang nyaman, aman, dan penuh teknologi masa depan.
Peluncuran resmi ke pasar yang dijadwalkan akhir tahun 2025 tentunya akan menjadi momen penting bagi Toyota dan para penggemar kendaraan listrik di seluruh dunia. (WAN)