Categories: Mobil Updates

5 Mobil Pick Up Terbaik 2025: Ada Toyota Hilux Rangga hingga Isuzu Traga

Mobil pick up (pikap) menjadi pilihan kendaraan niaga yang sangat diminati oleh banyak orang, terutama untuk keperluan bisnis.

Fleksibilitas dan kapasitas muat yang besar menjadikan mobil ini sangat cocok untuk berbagai macam usaha, mulai dari konstruksi, perdagangan, hingga distribusi barang.

Selain itu, harga yang relatif lebih terjangkau juga menjadi daya tarik utama, dengan harga mulai dari Rp 150 juta-an.

Pada 2025 ini, ada sejumlah mobil pick up yang bisa menjadi pilihan, baik untuk pengusaha kecil hingga besar.

Berikut adalah 5 mobil pick up terbaik yang bisa Anda pertimbangkan, lengkap dengan keunggulan dan harga terbaru di Indonesia.

1. DFSK Super Cab

DFSK Super Cab

Harga: mulai dari Rp 153.500.000

DFSK Super Cab menjadi pilihan yang sangat menarik bagi para pengusaha yang membutuhkan mobil pick up dengan harga terjangkau namun tetap memiliki kemampuan mumpuni.

Mobil ini dibekali mesin 1.5L yang mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 102 PS dengan torsi 140 Nm. Mesin ini juga diklaim cukup irit bahan bakar, mencapai 13,5 km per liter bensin.

Dari segi dimensi, mobil DFSK Super Cab ini memiliki panjang 4.440 mm, lebar 1.810 mm, dan tinggi 1.890 mm.

Meskipun ukurannya kompak, mobil ini dapat membawa hingga 3 penumpang dan memiliki bak dengan kapasitas muatan hingga 1.268 kg.

Dengan harga yang terjangkau dan kapasitas yang memadai, DFSK Super Cab adalah pilihan yang tepat bagi para pengusaha yang membutuhkan kendaraan niaga yang hemat dan fungsional.

2. Toyota New Hilux Rangga

Toyota New Hilux Rangga

Harga: mulai dari Rp 188.700.000

Toyota Hilux Rangga adalah salah satu pilihan pick up yang sangat populer di Indonesia berkat Peforma mesinnya yang cukup baik.

Mobil ini hadir dengan mesin bensin 1TR-FE 2L yang mampu menghasilkan tenaga hingga 139 PS dan torsi 183 Nm, serta mesin diesel 2GD-FTV 2,4L yang lebih bertenaga, menghasilkan 149 PS dan torsi 343 Nm.

Dengan dimensi panjang dek 2.385 mm dan lebar 1.774 mm, Toyota Hilux Rangga menawarkan bak yang rata dan dapat mengangkut muatan hingga 1,2 ton.

Mobil ini cocok bagi Anda yang membutuhkan kendaraan pick up dengan daya angkut besar, performa mesin tangguh, serta ketahanan yang sudah terbukti.

Selain itu, Toyota Hilux Rangga juga dikenal dengan daya tahan yang tinggi dan biaya perawatan yang relatif terjangkau.

3. Mitsubishi New Colt L300

Mitsubishi New Colt L300

Harga: mulai dari Rp 236.600.000

Mitsubishi Colt L300 sudah dikenal sebagai mobil pick up legendaris yang banyak digunakan oleh pengusaha kecil dan menengah.

Meskipun desainnya tidak banyak berubah, Mitsubishi telah melakukan pembaruan pada beberapa aspek, seperti grill baru dengan aksen krom yang memberikan kesan lebih modern.

Colt L300 dibekali dengan mesin 4N14 yang menggunakan sistem common rail, lengkap dengan intercooler dan turbocharger.

Mesin ini memberikan performa yang cukup mumpuni untuk mengangkut barang-barang berat, serta menawarkan efisiensi bahan bakar yang cukup baik.

4. Isuzu Traga Pick Up

Isuzu Traga Pick Up

Harga: Rp 283.000.000

Isuzu Traga hadir sebagai solusi bagi para pengusaha yang membutuhkan mobil pick up dengan performa mesin tangguh dan ramah lingkungan.

Isuzu Traga dilengkapi dengan mesin Common Rail 4 silinder 4JA1-CR berkapasitas 2,5L yang mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 80 PS.

Mesin ini dilengkapi dengan VGT Turbo Intercooler, Exhaust Gas Recirculation (EGR), dan Diesel Oxidation Catalyst (DOC), yang membuatnya lebih ramah lingkungan dengan emisi gas buang berstandar EURO4.

Dengan dimensi bak yang panjangnya mencapai 2,8 meter dan lebar 1,6 meter, Isuzu Traga dapat mengangkut muatan yang cukup besar.

Isuzu Traga sangat ideal untuk bisnis distribusi barang yang membutuhkan kendaraan pick up dengan kapasitas angkut tinggi dan teknologi mesin yang efisien.

5. Mitsubishi All New Triton

Mitsubishi All New Triton

Harga: mulai dari Rp 307.200.000

Mitsubishi Triton adalah pilihan pick up yang juga cocok untuk Anda yang membutuhkan kendaraan dengan kombinasi antara kendaraan niaga dan kenyamanan penumpang.

Triton hadir dengan pilihan single cabin dan double cabin yang lebih luas, cocok untuk berbagai kebutuhan bisnis dan kegiatan sehari-hari.

Dibekali dengan mesin diesel turbo 2.4L 4N16 Euro 4, Triton menawarkan performa yang lebih efisien dan lebih bertenaga.

Selain itu, Triton juga dilengkapi dengan fitur Rise Body, side impact beam, dual SRS airbag, driver knee airbag, serta fitur lainnya seperti hill start assist, ABS, EBD, dan Active Stability and Traction Control.

Dengan harga yang sedikit lebih tinggi, Triton menawarkan berbagai keunggulan yang menjadikannya pilihan tepat untuk berbagai usaha yang membutuhkan kendaraan tangguh.

Mobil pick up adalah kendaraan yang sangat bermanfaat bagi berbagai jenis usaha, baik untuk distribusi barang, konstruksi, maupun perdagangan.

Setiap merek mobil pick up yang disebutkan di atas memiliki keunggulan masing-masing yang disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran Anda.

Bagi Anda yang mencari mobil dengan harga terjangkau, DFSK Super Cab bisa menjadi piliha. Jika Anda membutuhkan mobil dengan performa mesin tangguh, Toyota Hilux Rangga atau Isuzu Traga bisa menjadi pilihan.

Sementara itu, Mitsubishi New Colt L300 dan Mitsubishi All New Triton juga dapat menjadi pilihan bagi Anda yang menginginkan kendaraan dengan kenyamanan ekstra dan fitur keselamatan yang lengkap.

Pastikan untuk memperhatikan spesifikasi, harga, dan kebutuhan bisnis Anda sebelum memilih mobil pick up yang tepat.

Selalu lakukan riset harga terbaru melalui situs resmi produsen atau dealer terpercaya untuk mendapatkan penawaran terbaik. (WAN)